Category Archives: Tips&Trick

Tips&Trick: Cara Mengatasi Masalah Klik Mouse Pada Windows 8.1

chrome-windows-8.1Bagi para pengguna baru Windows 8, akan terasa perbedaan dengan versi Windows 7 dalam hal tampilan start menu, pc setting. dan lain-lain. Adapun bagi anda yang biasa menggunakan mouse untuk aktivitas menggunakan PC atau Laptop, mengalami kendala dengan klik mouse anda yang tidak responsif, harus klik dua kali pada cell Microsoft Excel ketika akan merujuk cell sebagai bagian rumus, kendala saat menggunakan klik mouse pada Microsoft Word, kesulitan select trim extend pada program Autocad, atau aplikasi lain. Jangan terlalu cepat mengambil kesimpulan bahwa mouse anda rusak. Mungkin anda dapat mencoba tips berikut:iStock-Mouse1

  1. Pada keyboard, tekan tombol berlambang Windows + tekan tombol W
  2. Ketik “Mouse and Touchpad Settings”, enter
  3. Pada bagian TouchPad, ubah pilihan Medium Delay menjadi No Delay (Always On)
  4. Selesai

Lalu coba anda mencoba menggunakan mouse anda pada program-program yang biasanya bermasalah ketika klik mouse, anda akan merasakan klik mouse anda menjadi normal seperti seharusnya bilamana mouse anda tidak bermasalah atau rusak.

Selamat Mencoba!

(Candra)